Empat Ratus Delapan Puluh Tiga Dinyatakan Lulus Untuk Seleksi PPPK Tenaga Guru Tahun 2023 di Kabupaten Karo

Avatar

- Redaksi

Selasa, 2 April 2024 - 14:34 WIB

4035 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RadarNews.Nasional.com,Kabupaten Karo-Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kabupaten Karo, Mulianta Tarigan, S.Sos menyerahkan 377 SK Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Guru Tahun Anggaran 2023,bertempat di Aula Kantor Bupati Karo, Jalan Jamin Ginting Kabanjahe, Senin (01/04/2024).

Dalam sambutan Bupati Karo yang dibacakan oleh Asisten Administrasi Umum, Bupati Karo menyampaikan selamat kepada seluruh PPPK Jabatan Fungsional Guru yang menerima SK. Bupati juga mengingatkan kepada seluruh PPPK untuk memenuhi perjanjian kerja yang telah ditandatangani karena merupakan dasar pertimbangan perpanjangan perjanjian kerja.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Guru merupakan sosok panutan bagi anak-anak didik. Maka, tetaplah menjaga profesionalitas dan integritas dalam melaksanakan tugas. Jalin hubungan yang harmonis dengan sesama guru, siswa, orang tua, dan seluruh elemen masyarakat pendukung pendidikan di Kabupaten Karo” ujarnya.

Baca Juga :  Kementerian PUPR Melaksaksanakan Audiensi Dengan Bupati Karo

“Tunjukkan dedikasi dan keteladanan dalam segala hal yang saudara lakukan. Dimulai dari menjaga penampilan, kehadiran di kelas, penyampaian materi pembelajaran, hingga mendidik anak-anak menjadi generasi yang berakhlak mulia dan berkualitas” lanjutnya.

Selanjutnya Asisten Administrasi Umum juga berpesan agar setiap PPPK dapat tetap mengembangkan kompetensi agar dapat memberikan ilmu pengetahuan yang baik dan optimal guna memberikan pendidikan yang berkualitas bagi anak-anak didik.

Baca Juga :  Dalam Kesempatan Hari Pers Nasional Bupati Karo Corry Sebayang Ajak Rekan Pers Tanah Karo Turut Mengedukasi Jalannya Pemilu 2024

Dalam acara penyerahan ini turut hadir antara lain, Kepala Badan Pengembangan dan Sumber Daya Manusia, Hesti Maria br Tarigan, SH, MH, Kepala Dinas Pendidikan, Anderiasta Tarigan, A.P, M.Si serta Undangan lainnya.

Sebagai informasi, sebanyak 483 orang pelamar dinyatakan memenuhi syarat untuk mengikuti seleksi kompetensi Pengadaan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Guru Tahun Anggaran 2023 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo. Selanjutnya dari jumlah tersebut, 377 pelamar yang dinyatakan lulus seleksi kompetensi menggunakan CAT Badan Kepegawaian Negara.

(Shelly WS)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Di Dalam Hadiri Kerja Tahun Desa Aji Nembah Bupati Karo Sarankan Pentingnya Menjaga Kerukunan di Desa
Bupati Karo Hadiri Pelantikan Muda Mudi Sinarta Cinta Damai Jalan Udara Sekaligus Halal Bihalal Idul Fitri Tahun 2024
Diduga Kepala Desa Suka Babo,Abel Jeverson Sebayang Mark Up Pembangunan Yang Menggunakan Anggaran Dana Desa
Bupati Karo Hadiri Perayaan Paskah – Pantekosta GPDI Se Tanah Karo
Bupati Karo Bangga Dan memberikan Penghargaan kepada Warga Tongging yang Berjasa dalam Pencarian Turis Asing di Sipiso-piso
Bupati Karo himbau Petani Wortel di Kabupaten Karo Agar Lebih Menggunakan Bibit Produksi sendiri
Kementerian PUPR Melaksaksanakan Audiensi Dengan Bupati Karo
Bupati Karo hadiri Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-9 Saitun GBKP Klasis Kabanjahe Tigapanah

Berita Terkait

Senin, 1 April 2024 - 18:51 WIB

Tiap Malam Polsek Pancur Batu Bersama Brimob Polda Sumut Rutin Lakukan Patroli Demi Keamanan Masyarakat Pancur Batu

Kamis, 14 Maret 2024 - 18:51 WIB

Melihat Keramaian, Personil TNI Bantu Polisi Mengamankan Rajia di Lokasi Yang Diduga Tempat Berjudi di Pancur Batu

Sabtu, 2 Maret 2024 - 14:09 WIB

Rapat Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Kecamatan Tanjung Morawa: Komitmen PPK untuk Keadilan dan Kejujuran

Senin, 12 Februari 2024 - 19:54 WIB

Tumpukan Sampah Ancam Suksesnya Pemilu di Kecamatan Batang Kuis

Sabtu, 30 Desember 2023 - 20:34 WIB

Dua Kali Terjadi, Apakah Polisi Mampu Mengungkap Pelaku Pelemparan Bom Molotov Kerumah Wartawan Di Pancur Batu ?

Senin, 18 Desember 2023 - 18:31 WIB

Polsek Percut Seituan Kembali Lagi Rajia dan Robohkan Pondok Pondok Narkoba

Kamis, 21 September 2023 - 03:24 WIB

600 Santri dari 16 Pondok Pesantren Berkompetisi dalam Berbagai Kegiatan Pramuka

Kamis, 14 September 2023 - 20:30 WIB

Terkait Mutasi dan Diklat PIM, LSM Pakar Desak Pj Wali Kota Balas Surat DPRD

Berita Terbaru