PEKANBARU- Bukti kepedulian kepada Personilnya, Kapolres Rokan Hulu (Rohul) AKBP Budi Setiyono SIK MH mendatangi Rumah Sakit (RS) Santa Maria Pekanbaru, sekitar pukul 15.30 Wib
Kedatangan AKBP Budi Setiyono SIK MH ke Rumah Sakit tersebut, untuk menjenguk Personil Polres Rohul tengah sakit bernama Bripda Marie Muhammad Ponidi yang menjabat sebagai Ba Sat Samapta Polres Rohul.
“Ya Mas, Kami menjumpai Keluarga Bripda Marie Muhammad Ponidi dan melihat langsung kondisi Bripda Marie Muhammad Ponidi di dalam ruangan Intensive Care Unit
(ICU),” kata AKBP Budi Setiyono SIK MH menjawab Awak Media Mitra Humas Polres Rohul.
Selain itu, tampak AKBP Budi yang Nota bene, Perwira Menengah (Pamen) dengan Dua Melati di Pundaknya ini, turut memberikan tali asih kepada keluarga Bripda Marie Muhammad Ponidi.
Terlihat turut melakukan Kabid Dokkes Polda Riau KBP Dr Khodijah MM, Kasubbid Kespol AKBP drg Fitri Yeni, Ka Rumkit AKBP dr I Wayan Agus Darmawan, Sp OT, Tiga Personil Sidokkes Polda Riau dan Satu Personil Sat Samapta Polres Rohul.
Kegiatan berakhir sekitar pukul 16.00 Wib, Kapolres Rohul meninggalkan RS Santa Maria, selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman dan terkendali.
(Humas Polres Rohul)