BANDA ACEH | Minggu 10 September 2023, Himpunan Mahasiswa Hukum Tata Negara (HIMATARAUIN) Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh, mengadakan Silahturahmi antar Aneuk Tata Negara (Silatan) Generation X 2023 dengan mengangkat tema “melangkah bersama, membangun Gebrakan: Inspirasi Himatara, Prestasi Mahasiswa.
Acara yang berlangsung di Pantai Babah Kuala, Loknga, Aceh Besar itu dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum Bapak Dr. Kamaruzzaman Bustamam Ahmad, M.SH.
Acara Silatan Generation X ini menghadirkan Pemateri Bapak Iping Rahmat Saputra, M.sc. yang menyoroti dan membahas tentang keseimbangan antar kampus dan organisasi serta menciptakan idealisme.
Pemateri menyampaikan “gimana anda mau menumbuhkan idealisme dari hal yang paling dasar kalo tingkat kepedulian fenomena yang terjadi di lingkaran anda masih anda apatismekan, masih anda bodoh amatkan”ujarnya seraya bertanya Gimana kita bisa menciptakan gebrakan?
“Ngapain banyak kali ngomong tapi tidak ada aksi ngapain.” Tanya pemateri pada audience Mahasiswa Baru.
“Buat apa motivasi selalu tapi enggak ada aksi, buat apa?” Tegasnya.
Pemateri melanjutkan dengan mengutip syair dari Wiji Thukul “Buat apa banyak baca tapi mulut kau Bungkam melulu”. Baca buku penting, tapi mewujudkan apa yang anda baca lebih penting. Tegasnya lagi.
(RZ)