GAYO LUES RADARNEWS- Babinsa Koramil 01/Terangun Kodim 0113/Gayo Lues Praka Hendra, gotong royong bersama warga binaanya yaitu di desa Melelang Jaya Kecamatan Terangun, Minggu (2/7/23).
Dalam Kegiatan itu Praka Hendra S mengatakan ,bahwa dirinya sebagai babinsa Malelang jaya berinisiatif dan peduli dalam membantu warga Desa binaan nya melaksanakan pembersihan jalan agar tercipta nya lingkungan yang bersih dan nyaman .
“Kegiatan pembersihan ini kami lakukan bersama warga secara bergotong royong bertujuan untuk manjadi kan desa yang sehat,bersih dan aman.”Ujur nya.
Lanjut Praka Hendra S Gotong royong Merupakan rutinitas setiap bulan nya bagi masyarakat malelang jaya. Dirinya berharap agar masyarakat sama-sama merawat dan menjaga Lingkungan di Desa kita dengan baik .
“kita harapkan kepada warga setelah selesai melaksanakan gotong royong agar kedepannya untuk saling menjaga dan merawat agar menjadi lingkungan yang sehat, harmonis dan aman” pungkasnya.